fbpx
Simak Ini 4 Cara Cek Nomor Indosat Terlengkap

Simak Ini 4 Cara Cek Nomor Indosat Terlengkap

Seiring penggunaan internet yang semakin meningkat, terkadang orang lupa dengan nomor ponsel miliknya. Pasalnya, aktivitas komunikasi kini lebih banyak dilakukan melalui aplikasi chatting dan media sosial, tanpa perlu mengetahui nomor ponsel.

Namun, informasi nomor ponsel tetap sangat penting, terutama dalam hal pengisian pulsa dan kuota internet, pengisian formulir pendaftaran dan lain sebagainya. Jika anda lupa nomor, berikut cara cek nomor Indosat dengan mudah dan cepat.

1. Layanan dial-up

Cara pertama adalah dengan menggunakan layanan dial-up. Anda hanya perlu mengikuti langkah-langkah di bawah ini:

  • Tekan *123*30# atau *123*7*2*1# atau *888*1*1# di layar panggilan smartphone.
  • Kemudian tekan tombol OK/YES/CALL.
  • Tunggu beberapa saat hingga muncul pop-up yang berisi nomor Indosat anda.

2. Aplikasi MyIM3

Cara cek nomor Indosat yang kedua adalah dengan menggunakan aplikasi MyIM3. Anda hanya perlu mengikuti langkah-langkah di bawah ini:

  • Buka aplikasi MyIM3 di smartphone. Jika anda belum memiliki aplikasinya, silakan install MyIM3 melalui Play Store atau App Store.
    Android >>> [DOWNLOAD DI SINI]
    iOS >>> [DOWNLOAD DI SINI]
  • Jika anda adalah pengguna baru, anda akan diminta untuk melalui proses registrasi.
  • Setelah berhasil, anda dapat mengakses semua layanan yang ada di aplikasi MyIM3, termasuk mengecek nomor Indosat anda.
  • Customer service operator
Baca Juga :  3 Cara Ubah File Video ke MP3, Bisa Pakai PC & HP

Cara lain yang bisa anda lakukan untuk mengecek nomor Indosat di ponsel anda adalah dengan menghubungi customer service Indosat Ooredoo. Layanan pelanggan ini beroperasi 24 jam sehari.

Jika anda menggunakan layanan pascabayar Matrix Ooredoo, anda dapat menghubungi 111. Panggilan ini gratis lho.

Sementara itu, jika anda menggunakan layanan prabayar seperti IM3 Ooredoo dan Mentari Ooredoo, anda dapat menghubungi 100 atau 185. Biaya panggilan ini adalah 400 rupiah.

3. Situs resmi Indosat

Operator Indosat juga memiliki website resmi yang dapat anda gunakan untuk mengecek nomor ponsel anda. Cara cek nomor Indosat melalui website resminya adalah sebagai berikut :

  1. Buka laman INI.
  2. Jika anda telah berhasil masuk ke laman itu, anda akan diminta untuk mencantumkan Nomor Induk Kependudukan atau NIK pada Kartu Tanda Penduduk (KTP) anda. Masukkan nomor itu dengan benar.
  3. Selain nomor KTP, anda juga akan diminta memasukkan nomor kartu keluarga (KK).
  4. Kemudian, klik bagian “I’m not a robot”, lalu klik “Periksa”.
  5. Langkah selanjutnya, anda dapat melihat nomor Indosat milik anda.
Baca Juga :  Cara Cetak Kartu BPJS Kesehatan Online, Cek di Sini

4. Bantuan WhatsApp

Jika anda menggunakan aplikasi WhatsApp dengan nomor Indosat, maka anda dapat melihat nomor tersebut di aplikasi pesan instan itu. Cara cek nomor Indonesia di aplikasi WhatsApp adalah sebagai berikut:

  1. Buka aplikasi WhatsApp yang ter-install di ponsel anda.
  2. Pilih simbol tiga titik di sudut kanan atas.
  3. Kemudian klik “Setting” atau “Pengaturan”.
  4. Buka profil WhatsApp anda dan lihat nomor Indosat yang terdaftar di aplikasi di bagian bawah foto profil.