Cara daftar kurir Anteraja bisa dilakukan secara online. Jika anda tertarik untuk bekerja sebagai kurir di perusahaan jasa ekspedisi ini, anda dapat mengunjungi situs resmi perusahaan: https://anteraja.id/.
Melalui situs itu, anda dapat mendaftar secara online sebagai kurir Anteraja. Namun, untuk dapat bergabung dengan perusahaan tersebut, anda harus terlebih dahulu memenuhi ketentuan yang disyaratkan.
Cara mudah melamar menjadi kurir Anteraja
Jika anda ingin melamar kerja sebagai kurir Antareja, anda harus mematuhi syarat dan ketentuan yang berlaku. Untuk penjelasan lengkapnya, silakan simak berikut ini:
1. Persyaratan daftar kurir Anteraja
Ada beberapa persyaratan untuk mendaftar kurir Anteraja. Jika anda ingin cepat diterima sebagai kurir Anteraja, berikut beberapa syarat yang harus anda penuhi:
- Memiliki KTP
- Memiliki SIM C
- Memiliki email aktif
- Memiliki nomor telepon aktif
- Memiliki motor dan STNK-nya
- Membuat CV atau surat lamaran dalam format Docx, DOC atau PDF
- Motor standar tanpa modif
- Motor minimal keluaran tahun 2012
- Usia maksimal 40 tahun
- Pendidikan minimal SMA atau sederajat
- Pajak dan STNK aktif
- Memiliki ponsel Android dengan RAM 2 GB dan sistem operasi minimal Kitkat 4.4 atau Lollipop 5+
2. Mendaftar kurir Anteraja secara online
Jika semua persyaratan sudah lengkap, anda bisa mendaftar secara online untuk menghemat waktu. Berikut langkah-langkahnya:
- Pertama kunjungi situs pendaftaran kurir Antareja, kemudian formulir pendaftaran akan muncul.
- Silakan mengisi informasi pribadi yang lengkap, seperti nama, jenis kelamin, tempat lahir dan tanggal, alamat lengkap, nomor KTP, nomor SIM dan lainnya.
- Setelah semuanya lengkap dan sesuai dengan data pribadi anda, silakan unggah surat lamaran.
- Setelah itu, klik tombol Lanjut.
- Terakhir, centang pada bagian syarat dan ketentuan yang berlaku dan tekan tombol Kirim.
3. Proses wawancara dan penerimaan
Setelah semua formulir pendaftaran diisi dengan benar dan lolos verifikasi, maka anda dianggap lolos seleksi. Setelah itu, Anteraja biasanya akan menghubungi anda melalui email dan nomor telepon.
Anda akan diundang ke kantor Anterja untuk wawancara. Jika sudah diterima secara resmi, anda bisa mulai bekerja sesuai dengan ketentuan Antareja.