fbpx
5 Tips Sukses Memulai Trading Forex Bagi Pemula

5 Tips Sukses Memulai Trading Forex Bagi Pemula

Baca Di Sini: Cek Yuk, Lowongan Kerja di Shopee Bagian Analis Data

Selama ini, banyak orang yang mencari cara untuk mendapatkan penghasilan tambahan di tengah  situasi dan kondisi yang tidak menentu. Salah satu solusinya adalah melalui investasi.

Namun, tidak semua investasi menguntungkan saat ini. Suku bunga deposito saat ini rendah dan harga saham bahkan anjlok. Rasanya keliru jika berharap mendapatkan penghasilan tambahan dari dua instrumen investasi itu.

Untuk saat ini dan di masa depan, salah satu cara untuk tetap menghasilkan uang adalah melalui trading forex karena kita bisa mendapatkan peluang keuntungan dari dua arah.

Tips memulai trading forex bagi pemula

1. Temukan broker tepercaya

Hal pertama yang harus kita perhatikan adalah mencari broker yang terpercaya agar transaksi trading dapat berjalan dengan lancar.

Cara memulai trading forex memang harus hati-hati terutama saat mencari platform trading karena ini berkaitan dengan dana yang akan didepositkan.

Pastikan bahwa broker trading forex yang kita pilih adalah pihak yang bertanggung jawab dan dapat dipercaya. Broker tepercaya biasanya memberikan informasi yang akurat kepada para trader, salah satunya adalah sinyal perubahan harga pasar yang terkait dengan transaksi.

Baca Juga :  Ini Panduan Membeli Saham yang Menguntungkan

Jika kita masih pemula, sebaiknya kita meminta saran kepada orang-orang yang lebih berpengalaman tentang broker terbaik. Selain itu, kita juga bisa mencoba mencari referensi broker terpercaya di website.

2. Mulailah dengan jumlah kecil

Salah satu tips terbaik untuk trading adalah memulai dengan modal kecil. Setelah profit berkelanjutan baru kita dapat menambah modalnya.

Jumlah dana yang besar tidak menjamin trading lebih mudah. Ini sama saja kalau tidak bisa trading baik pakai duat satu juta, satu miliar atau satu triliun tidak akan menjmin keberhasilan.

3. Memiliki sistem perdagangan

Trader harus memiliki rencana atau sistem trading sehingga tahu kapan harus masuk dan keluar pasar. Sehingga, trader tidak akan bingung dan tidak akan mudah terombang-ambing oleh pasar.

Sebab, dia memiliki kepercayaan diri. Jadi, sistem trading yang kita miliki harus lengkap, mulai dari teknik analisis, permodalan dan manajemen risiko.

4. Catat keberhasilan dan kegagalan

Catat transaksi kita dan pahami apa yang dapat ditingkatkan. Trader yang sukses biasanya membikin catatan aktivitas perdagangan, di mana dia akan dengan cermat mencari tahu mana yang berhasil dan mana yang tidak. Dengan menggunakan catatan, kita akan mengetahui kelemahan-kelemahan yang perlu diperbaiki.

Baca Juga :  Panduan Lengkap Belajar Trading Pemula + Tips

5. Jika gagal, coba lagi dengan cara yang lebih baik

Menjadi trader yang sukses membutuhkan proses dan pembelajaran yang panjang. Banyak trader gagal sebelum mereka berhasil. Jika gagal, kita hanya perlu mencoba lagi dan melakukan yang lebih baik. Gunakan catatan transaksi dan pembelajaran untuk meningkatkan kualitas trading. Jangan membuat kesalahan yang sama!